Kamis, 29 November 2007

BUKU ISLAM: Wirid Wanita Haid

Penulis : Abu Umar Abdillah
Penerbit: Wafa Press

HAID bukan berarati bolos BERAMAL SHALEH

Iman ngedrop dan krisis ruhiyah biasa menjangkiti muslimah tiap kali
datang bulan. Tak sedikit kasus muslimah yang taat, bisa kesurupan dan kena sihir saat sedang haidh.Ironi itu bermula dari anggapan keliru bahwa masa haidh adalah 'libur tebal’ dari ibadah. Buntutnya, kemana lagi muara nafsu saat sepi dari ibadah dan amal shalih. Hari-hari dilalui dengan aktivitas semu yang tak berfaedah, atau bahkan terkadang
‘nyerempet' yang dosa.

Padahal, sangat sedikit bilangan ibadah yang dilarang atas mereka. Bahkan, selama 24 jam sehari muslimah tetap bisa mengisinya dengan full ibadah dan Ketaatan, meskipun sedang Haidh. Barangkali, buku ini (sementara) menjadi satu-satunya buku yang secara spesifik membahas tentang amal-amal pilihan saat datang bulan.Jika Anda muslimah,tentu membutuhkan buku ini.

BUKU ISLAM: Dahsyatnya Istighfar

Pengarang : Abu Umar Basyir
Penerbit : Rumah Dzikir

ISTIGFAR SENJATA YANG TERLUPAKAN

Imam Hasan Basri mengatakan ""Perbanyaklah istighfar di rumah-rumah, perjamuan-perjamuan, jalan-jalan, pasar-pasar dan forum-forum kalian, karena kalian tidak tahu kapan turunnya ampunanan"". Istighfar sebagai pemancing rezeki tiada henti. Istighfar kunci pembuka pintu surga. Istighfar penyebab diampuni dosa. Istighfar mencegah datangnya musibah, Istighfar mengangkat derajat di Akherat. Istighfar bahkan menjadi obat mujarab bagi kemandulan dan menyembuhkan berbagai penyakit. Buktikanlah KEDASYATANNYA!!

BUKU ISLAM: Sehari Bersama Setan

Pengarang: Abu Umar Basyir
Penerbit: Rumah Dzikir

SEANDAINYA 24 JAM BERSAMA SETAN

Risalah ini dibuat dengan bentuk penuturan kisah, dengan tokoh fiktif, dalam mewakili banyak aktivitas harian yang bisa dilakukan seorang muslim. Tujuannya,untuk mengingatkan kembali para pembaca akan banyaknya ajaran sunnah dan dzikir yang bisa diamalkan dalam keseharian. Selain itu juga memperingatkan secara khusus akan bahaya bujukan iblis, yang senantiasa mengintai sepanjang hari

BUKU ISLAM: Misteri Malam Jumat

Penulis : Abu Umar Basyir
Penerbit: Rumah Dzikir

MALAM PENUH MISTERI

Munculnya berbagai mitos yang kemudian ditransfer dari mulut ke mulut telah menciptakan banyak keyakinan-keyakinan aneh, yang ujung-ujungnya memunculkkan banyak perbuatan dan kegiatan-kegiatan mistis yang menyesatkan. Nilai kemuliaan sejati hari jumat pun menjadi tertutupi kareana kesalahpahaman yang terjadi. Sebaliknya, yang muncul justru pandangan-pandangan mengeramatkan hari itu, karena alasan-alasan magis dan sejenisnya yang tidak dapat dibenarkan, alias tidak ada dasar sama sekali dalam islam yang suci ini.InsyaAllah buku ini akan memberikan pencerahan terhadap pembacanya akan makna malam jumat

Rabu, 14 November 2007

BUKU ISLAM: Sedekah Orang Miskin

Pengarang: Abu Hudzaifah
Penerbit : Mumtaza

Berbahagialah, Karena Anda Miskin!

Kaya tak mesti mulia, dan miskin tak selamanya hina. Bahkan, minimnya harta bisa membuahkan surga. Ya, berbahagialah, jangan berputus asa. Surga lebih mencintai Anda, jika Anda selalu bertakwa kepada-Nya. Rasul shailallahu alaihi wa sallam menegaskan, "Aku berdiri di pintu surga, ternyata yang paling banyak masuk surga adalah orang-orang miskin. Adapun orang-orang kaya masih tertunda (masuk surga). Sementara itu penghuni neraka sudah diperintahkan masuk ke dalam neraka" (HR. Bukhori dan Muslim)

Memborong Pahala Sedekah.
Sedekah adalah amaliah yang menumbuhkan pahala berlimpah. Dan, tak hanya orang kaya saja yang berkesempatan 'mencicipi' keagungan sedekah. Orang miskin pun bisa memborong pahala sedekah. Selain sedekah harta, banyak model sedekah lain yang bisa diamalkan orang miskin, agar ia tetap bisa mendapatkan keberkahan amaliah sedekah. Meski susah, tetap bersedekah. Itulah slogan abadi yang harus digenggam erat oleh segenap kaum muslimin, terutama bagi mereka yang dikaruniai 'nikmat' kemiskinan.
(sumber: lihat di balik buku ini)

Kamis, 01 November 2007

Buku Islam: Hikmah Di Balik Musibah

Penulis: Fariq bin Ghaasim Anuz
Penerbit: Darus-Sunnah

Meraih Berkah dari Musibah
Musibah. Pada dasarnya merupakan sesuatu yang begitu akrab dengan kehidupan kita. Adakah orang yang tidak pernah mendapatkan musibah? Tentu tak ada. Musibah adalah salah satu bentuk ujian yang diberikan Allah kepada manusia. la adalah sunnatullah yang berlaku atas para hamba. la bukan berlaku pada orang-orang yang lalai dan jauh dari nilai-nilai agama saja. Namun ia juga menimpa orang-orang mukmin dan orang-orang yang bertakwa. Bahkan, semakin tinggi kedudukan seorang hamba di sisi Allah, maka semakin berat ujian dan cobaan yang diberikan Allah. Karena Dia akan menguji keimanan dan ketabahan hamba yang dicintai-Nya.

Meski setiap orang lerkena musibah, sayangnya sedikit yang bisa mengambil hikmah dari musibah yang dideritanya. Ujian yang semestinya mendongkrak kualitas keimanan dan mengantar pada keberkahan temyata sering membawa kepada murka Allah. Tak lain karena orang yang terkena musibah tak mampu bersikap benar saat menghadapinya. Tentu setiap kita berkeinginan untuk meraih berkah saat tertimpa musibah sekaligus terhindardari murka Allah. Buku ini insyaallah menjawab semua keinginan tersebut.

Di dalamnya mengulas seluk beluk musibah dan cara tepat untuk menghadapinya. Yang menenteramkan hati dari buku ini adalah kekuatan pijakan dan dalilnya yang bersumber dari Al Quran dan As Sunnah. Sehingga solusi yang ditawarkan untuk mencapai berkah dari musibah bukan semata isapan jempol atau angan-angan kosong. Bila musibah memang menjadi sesuatu yang tak lepas dari hidup kita, maka buku ini layak untuk dikonsumsi untuk menawarkan derita musibah. Sekaligus mencuatkan potensi diri untuk meraih berkah yang benar-benar indah.(majalah El-fata volume 06 no 8)